Rakor PPK Kecamatan Kalianget Menjelang Coklit Selesai
Kalianget-Sumenep,-. Sabtu, 8 Agustus 2020, PPK Kecamatan Kalianget mengadakan rapat kordinasi menjelang proses coklit yang akan segera berakhir. Rapat kordinasi ini dilaksanakan di Balai Kecamatan Kalianget pada pukul 13.00 WIB. Pada rapat kali ini diadakan dengan PPS yang mana dihadiri oleh ketua dan divisi data. Adapun tujuan dari rapat kali ini adalah ingin mengetahui perkembangan terakhir data yang sudah di coklit, mengingat waktu coklit sudah memasuki batas akhir.
“Karena ini adalah minggu-minggu akhir untuk proses coklit, kami mengadakan rapat dengan anggota PPS yakni ketua dan divisi data khususnya untuk membahas terkait perkembangan data dan rencana persiapan penyusunan DPHP (Data Pemilih Hasil Pemutahiran).” Kata Hernadi selaku ketua PPK Kec. Kalianget
Dalam rakor ini PPS diwajibkan membawa beberapa dokumen penting yang akan dijadikan bahan pembahasan di rapat, seperti hard copy hasil terakhir PPDP minggu terakhir, buku kerja PPS dan buku kerja PPDP.
“Dirapat kali ini, kita minta tim PPS untuk membawa dokumen penting yang akan di laporkan dan dirapatkan, seperti hasil terakhir PPDP dalam bentuk print out, lalu buku kerja PPS dan PPDP” Ujar Hernadi.
Rakor ini berjalan baik dan khikmad dengan hasil yang sangat memuaskan, karena semua hasil coklit selesai 100% dengan data yang akurat dan objektif. Ketua PPK mengucapkan terima kasih atas kerja keras anggota PPDP yang terjun kelapangan untuk mecoklit warga di seluruh Kecamatan Kalianget dan PPS yang sudah membantu mengawasi hingga merekap semua laporan PPDP.
“Kami sangat berterima kasih kepada anggota PPS dan PPDP yang sudah bekerja keras dalam proses coklit ini. Yang mana hasilnya diluar ekspektasi, data yang sudah kita coklit 100% selesai sebelum dateline yang ditentukan. Saya harap seluruh anggota tetap menjaga konsistensi dan semangat dalam menjalankan tugas.” Ujar Hernadi dengan bangga. (parmas xanget)