PPS LARANGAN PERRENG HIMBAU WARGA UNTUK CEK DPT
Insert: Penempelan DPT Oleh PPS Larangan Perreng
Pragaan, kpu-sumenepkab.go.id – Tahapan pelaksanaan Pilgub Jatim 2018, sudah memasuki tahapan pengumuman Daftar Pemilih Tetap (DPT), yang harus di tempel di berbagai tempat, untuk mempermudah warga, yang akan mengecek nama-nama yang tercetak di DPT tersebut. Untuk itu, PPS Larangan Perreng kembali menghimbau warga untuk mengecek namanya (28/04).
Achmad Sanusi menuturkan,” kami selaku PPS Larangan Perreng, berupaya secepatnya menuntaskan penempelan DPT, yang tersebar di Sepuluh TPS. Upaya ini dilakukan, biar semua warga, sesegera mungkin mengecek nama-namanya. Kami juga menempelkan DPT di depan Sekertariat PPS, mulai dari TPS 1 sampai TPS 10, sehingga pihak-pihak yang berwenang juga bisa dengan mudah memantaunya,” Tuturnya.
Tempat-tempat yang harus di tempel DPT, harus benar-benar strategis, seperti yang di ungkapkan Maqbul selaku Sekretaris,” kami melakukan penempelan DPT ini, berdasarkan hasil evaluasi dari penempelan DPS beberapa waktu lalu. Jika memang kurang maksimal untuk di akses warga, maka kami pindah ke area yang lebih mudah untuk bisa di jangkau warga. Kami juga menghimbau kepada semua warga, untuk cek DPT yang sudah kami tempel,” Ungkapnya. Harapan kami sebagai Penyelenggara Pemilu, tentunya semua tahapan berjalan dengan baik ,dan mencapai target maksimal. Sehingga pada pelaksanaan nanti benar-benar sesuai harapan. (MWsl/Parmas/SU/KSM).