PPK GAPURA LAKUKAN RAPAT PERSIAPAN SOSIALISASI SERENTAK

Insert : persiapan sosialisasi 9-9

Gapura,-. Selasa (8/9) Panitia Pemilihan Kecamatan (PPK) Gapura lakukan rapat persiapan bersama Panitia Pemungutan Suara (PPS) se-Kecamatan Gapura  perihal rencana sosialisasi terhadap petani garam dan pengunjung Pantai Keris.

Kegiatan sosialisasi ini adalah yang pertama dilakukan secara serentak oleh KPU dan semua PPK se-Kabupaten. Hal ini dilakukan selain untuk memastikan masyarakat mengetahui informasi tentang pemilihan serentak Bupati dan Wakil Bupati 9 Desember 2020 juga untuk mengejar momen yang pas.

“Ini kan tanggal 9 di bulan kesembilan. Pilbup juga akan berlangsung di tanggal 9. Jadi ini momen baik untuk mengingatkan bahwa pilbup Desember yang akan datang jatuh pada tanggal 9.” Tutur Khairul Umam selaku divisi SDM Parmas.

Terkait persian besok, untuk memastikan acara berjalan lancar, PPK Gapura telah mengatur jadwal pemberangkatan, titik kumpul, dan acara yang akan dilakukan di pantai keris.

“Demi kenyamanan bersama kami menjadwal acara di sore hari sekitar pukul 15.00 WIB. Nanti kami berkumpul di lapangan Gapura dan berangkat bersama. Setelah sampai ke pantai keris dan area pegaraman, kami akan langsung melakukan sosialisasi ke warga dan pengunjung dengan menggunakan poster.” Imbuhnya dengan senyum menggoda.

Selain itu, PPK Gapura telah melakukan koordinasi dengan PPS Gersik Putih selaku tuan rumah. Menurut ketua PPK, Ah. Qushairi,  Koordinasi dilakukan agar sebagai tuan rumah, PPS Gersik bisa mempersiapkan sosialisasi maksimal.

“Ya, agar PPS Gersik bisa konsolidasi lebih awal baik dengan aparat sekitar atau dengan warga.” Tuturnya dengan tegas. (Divisi SDM Parmas)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

thirteen − 10 =