NOBAR DEBAT PUBLIK KE DUA PEMILIHAN GUBERNUR DAN WAKIL GUBERNUR JATIM 2018: PPK SARONGGI DAN PPS SE KECAMATAN SARONGGI

Insert: PPK Saronggi saat nobar debat Kandidat putaran ke dua

Saronggi, kpu-sumenepkab.go.id – Dalam rangka mendengarkan grand wacana dari masing-masing Calon Nomor 1 dan Calon Nomor 2, dengan tema ekonomi dan pembangunan, PPK Saronggi bersama PPS se Kecamatan Saronggi, mengadakan nonton bareng Debat Publik ke dua. Selasa (08/05).

Dilaksanakan di Kantor PPK Saronggi dari pukul 19. 30 WIB yang dihadiri kurang lebih 54 orang. Menurut Divisi Sosialisasi, Musayyidi menyampaikan,” bahwa pihak PPK Saronggi sengaja mengagendakan nonton bareng, disamping untuk memahami grand tema topik di tahap dua ini,dalam rangka mengingatkan pada masyatakat, khususnya Penyelenggara Pilgub Jatim 2018, untuk tetap netral meskipun di hati masing-masing punya pilihan sendiri.

PPS menilai, bahwa melalui Debat Publik yang disiarkan di beberapa stasiun Televisi. Khususnya di PPK Saronggi, melalui streaming Metro TV, sangat efektif, karena mayoritas masyarakat Saronggi media Televisi, adalah media hiburan di rumah masing-masing. Sehingga otomatis sosialisasi tentang pelaksanaan Pilgub Jatim 27 Juni 2018, Visi Misi ke dua Calon dalam rencana membawa Jawa Timur selama 5 tahun ke depan. Akan dilihat oleh penikmat media televisi ini. Ekspektasinya bahwa masyarakat Saronggi sadar memilih nanti, untuk Pilgub Jatim 2018. (Ppk Saronggi/zw/KSM).

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

19 + five =