KPU MENGGELAR DO’A BERSAMA DI PANTAI SEMBILAN
Insert : Dr. H Rahbini saat memberikan sambutan saat doa bersama di pantai sembilan
Sumenep, kpud-sumenepkab.go.id – Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Sumenep, menggelar Do’a Bersama demi suksesnya Pemilihan Bupati dan Wakil Bupati Sumenep tahun 2020. Agar setiap tahapan berjalan dengan lancar maka segala upaya harus ditempuh. Doa bersama adalah salah satu upaya yang diyakini sebagai hal yang vital dalam pelaksanaan Pemilihan Bupati dan Wakil Bupati nanti.
Acara yang dilaksanakan di Pantai Sembilan tersebut dihadiri oleh Forkopimka, Penyelenggara Pemilihan tingkat Kecamatan dan Penyelenggara Pemilihan Tingkat Desa serta Panwas kecamatan. Rabu, (09/09/2020)
Acara ini sengaja digelar di Pantai 9 tanggal 9 bulan 9 pukul 9.00 wib menuju 9 Desember, bertujuan agar dalam pelaksanaan pemilihan Bupati dan Wakil Bupati Sumenep tahun 2020 nantinya diberi kelancaran serta tidak ada halangan suatu apapun.
Acara dibuka langsung oleh Rahbini Divisi Teknis KPU Kabupaten Sumenep, Dalam sambutannya beliau menyampaikan agar tahapan pemilihan nanti berjalan dengan lancar. Sinergi serta koordinasi dengan stake holder dan semua elemen penting guna menjaga kondusivitas pemilihan nanti.
“sebagai penyelenggara penting untuk selalu berkoordinasi dengan stake holder dan semua elemen”
Lebih lanjut Rahbini berharap kepada semua penyelenggara ditingkat PPK maupun PPS untuk tidak menjadi tim sukses bagi pasangan calon bupati dan wakil bupati, kerjakan apa yang sudah ada di PKPU.
dan semua penyelenggara disetiap tahapan harus selalu mematuhi potokol kesehatan seperti pakai masker, jaga jarak, cuci tangan dan hansanitiser. supaya tidak ada klaster baru. (Hubmas)